Berita terbaru Podomoro Park Bandung  BACK TO TIPS

Bingung Mempercantik Rumah? Yuk Perindah Rumah dengan Tanaman Hias tak Mudah Mati Berikut

Kegiatan berkebun di halaman atau taman rumah tengah menjadi tren di masyarakat. Ragam tanaman hias banyak menghiasi setiap rumah. Bahkan, tak jarang masyarakat rela membeli tanaman hias yang langka dan populer untuk mempercantik halaman rumah.

Jika Anda termasuk orang yang tak punya banyak waktu luang, sebaiknya jangan pilih tanaman hias yang perlu perawatan intens, seperti janda bolong atau monstera yang sedang tren. Apabila Anda khawatir memilih tanaman hias yang tak awet, Podomoro Park Bandung memberikan referensi tanaman hias yang tak mudah layu dan mudah perawatannya.

Berikut penjelasannya, seperti dilansir dari kompas.com dan detik.com:

1. Caladium

Ilustrasi tanaman Caladium bicolor atau keladi merah. (SHUTTERSTOCK/SUWAT NGAMSOMTRONG)

Tanaman hias yang sedang populer ini cocok ditempatkan di halaman rumah dengan cahaya matahari tidak langsung atau redup. Warna daunnya pun dapat mempercantik halaman Anda. Varietas daunnya yang warna putih sangat mengagumkan di halaman yang cahayanya redup karena akan tampak berkilau. Anda bisa menanam caladium di tanah atau menempatkannya di pot agar bisa dipindahkan ke dalam.

2. Persian Shield atau Samber Lilin

Ilustrasi tanaman hias persian shield atau samber lilin. (SHUTTERSTOCK/Wipark Kulnirandorn)

Jika Anda mencari tanaman yang tak mudah mati dan dapat tumbuh subur di bawah sinar matahari atau di tempat teduh, maka tananan ini cocok untuk Anda. Tanaman berdaun penuh warna ini lebih dari sekadar tahan lama, tetapi juga sangat menonjol di taman. Dedaunan ungu metalik dari tanaman tropis ini pasti terlihat menonjol dan cocok dipasangkan dengan tanaman lain.

3. Adenium atau Kamboja Jepang

Ilustrasi bunga desert rose atau kamboja jepang atau adenium. (SHUTTERSTOCK/SATHIT HUAYSAN)

Tanaman ini sempat populer di antara pecinta tanaman hias. Tak hanya cantik, tanaman ini juga tumbuh subur di kondisi yang kering. Desert rose tampak seperti bonsai dengan batang yang tebal serta bunga mekar yang indah dan flamboyan. Karena batangnya menyimpan air, Anda tidak perlu menyiraminya, bahkan di saat kekeringan. Pasangkan tanaman berbunga ini dengan kaktus atau sukulen runcing klasik untuk memberi nuansa taman seperti di gurun dengan ketahanan yang tinggi di suhu panas.

4. Bambu China

Tanaman hias bambu China. Foto: iStock

Tanaman hias yang satu ini tidak bisa banyak terpapar sinar matahari secara langsung, karena daun bambu China dapat terbakar. Biasanya tanaman hias ini disusun berbeda-beda agar menciptakan kesan minimalis. Hati-hati saat merawatnya karena bambu China sangat sensitif terhadap klorin. Jadi, siram tanaman ini dengan air suling yang telah diendapkan selama 24 jam, agar klorin yang ada di dalam klorin menguap. Bambu China yang sehat terlihat dari akarnya yang berwarna merah. Agar tanaman hias ini lebih sempurna pertumbuhannya, gantilah air setiap minggu.

5. Lidah Buaya

tanaman hias tidak mudah mati lidah buaya Foto: istimewa

Tanaman hias satu ini punya bentuk yang unik. Selain ditanam di kebun, lidah buaya dapat ditempatkan di dalam rumah. Untuk ukurannya, kamu nggak perlu khawatir karena tak terlalu besar dan terbilang cocok untuk di taruh di dalam rumah. Cara merawatnya gampang yakni hanya membutuhkan cahaya matahari. Jadi pastikan lidah buaya ditaruh di tempat yang terpapar secara langsung ya. Kalau indoor, bisa taruh dekat jendela.

6. Sirih Gading

Sirih gading Foto: Getty Images/iStockphoto/FeelPic

Jika berniat menanam sirih gading untuk dijadikan tanaman hias indoor, pastikan rumah kamu memiliki sinar matahari dengan baik. Tetapi, jika ingin mendapatkan kecantikan warna yang ditampilkan tanaman hias ini, dikutip dari SF Gate, tidak perlu sering ditaruh di tempat dengan sinar matahari langsung.

7. Jade Plant

Jade plant. Foto: iStock

Tanaman hias indoor berikutnya adalah jade plant. Mengutip Gardening Know How, tanaman hias jade plant terbilang cukup mudah dalam perawatannya. Hanya membutuhkan air yang cukup, serta pastikan terkena sinar matahari secara langsung agar pertumbuhannya sempurna.

8. Peace Lily

Peace Lily. Foto: iStock

Tanaman hias yang tidak mudah mati satu ini bukan hanya mudah dirawat tapi juga bisa menghasilkan bunga. Peace lily bisa berbunga dua kali dalam setahun. Jika merawatnya secara baik, tanaman ini bisa tumbuh dengan sempurna. Tanaman hias ini cocok tumbuh di musim tropis seperti di Indonesia. Warna yang ditawarkan bunga ini pun sangat cantik yaitu putih. Menariknya lagi, ternyata peace lily bermanfaat bagi ruangan di rumah. Salah satunya bisa menyaring polutan seperti karbondioksida dan formaldehida.*

Whatsapp icon Mail Icon